Liputan6.com, Jakarta - Teman sekaligus mantan pengacara Jennifer Dunn, Hotman Paris, menyampaikan pernyataan yang cukup mengejutkan. Menurut penuturannya, Jennifer Dunn sudah dinikahi secara siri oleh Faisal Harris, yang tak lain adalah suami Sarita Abdul Mukti.
"Jennifer yang WA (WhatssApp) ke saya bahwa dia sudah menikah siri Desember 2015 di hadapan ibunya, di hadapan ustaz. Dan dia secara sah sebagai istri siri," kata Hotman Paris saat dihubungi wartawan melalui sambungan telepon, Jumat (24/11/2017).
Hotman Paris juga membeberkan bahwa kini Jennifer Dunn hidup bahagia di sebuah apartemen mewah di bilangan Jakarta Selatan. Apartemen yang ditempati Jennifer ditaksir bernilai miliaran rupiah.
"Dia dengan nikmat tinggal di Apartemen mewah di Pakubuwono. Kalau di sana kan apartemen rata-rata 10M satu unit. Sama perabot 10M. Total 20M. Jadi dia menikmati kehidupan sebagai istri siri, jadi biarkan dia bahagia," terang Hotman Paris.
Read Again http://showbiz.liputan6.com/read/3174439/dinikahi-faisal-harris-jennifer-dunn-tempati-apartemen-rp-20-mBagikan Berita Ini
0 Response to "Dinikahi Faisal Harris, Jennifer Dunn Tempati Apartemen Rp 20 M"
Post a Comment