Jakarta - Nasib sial belum lama ini dirasakan oleh Richard Kyle. Ia mengalami kecelakaan saat menunggangi sepeda motor di Bali.
Menurut Richard Kyle peristiwa itu terjadi saat dirinya tengah liburan bersama keluarga. Saat itu, ia tidak bisa mengendalikan kendaraannya di kecepatan tinggi.
"Pas jatuh lagi naik motor, aku salah lagi ngebut dan agak licin, jadi jatuh. Kaki saya nyangkut sama batu," ujar Richard Kyle di Plaza Indonesia, Thamrin, Jakarta Pusat.
Atas kejadian itu, Richard Kyle mengalami cedera yang serius. Ia lebih banyak mengalami luka dalam.
"Tulang hampir hancur lumayan parah, aku langsung dibawa ke RS Siloam, dari situ istirahat dulu baru balik ke Thailand. Karena ada satu dokter yang mau betulin lagi di CT scan dulu, belum bagus jadi ya masuk lagi ke rumah sakit," ungkap Richard Kyle.
Setelah menjalani pengobatan hingga harus pasang pen, Richard Kyle bersyukur keadaannya kini sudah semakin baik. Ia juga sudah bisa menjalani kegiatan seperti biasa.
"Karena sudah berhenti syuting selama empat bulan jadi aku baru mau balik," tandasnya.
(dar/dar)
Let's block ads! (Why?)
Read Again https://hot.detik.com/celeb/3773770/richard-kyle-cerita-kronologi-kecelakaan-di-bali
Bagikan Berita Ini
Related Posts :
Ge Pamungkas dan Kyku Ingin Bulan Madu ke Turki dan Jepang - KOMPAS.comJAKARTA, KOMPAS.com - Pasangan suami-istri Ge Pamungkas dan Anastasia Herzigova alias Kyku berencan… Read More...
Ge Pamungkas Sempat Berdebat dengan Ibunya soal Konsep Acara Pernikahan - KOMPAS.comJAKARTA, KOMPAS.com - Komika Ge Pamungkas mengakui, ada perbedaan keinginan dengan ibunya dalam men… Read More...
Ge Pamungkas Tak Akan Tunda Momongan - Kompas.com - KOMPAS.comJAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Ge Pamungkas dan istrnya Anastasia Herzigova alias Kyku, bersepak… Read More...
Priyanka Chopra dan Nick Jonas Resmi Menikah - Kompas.com - KOMPAS.comKOMPAS.com - Pasangan Bollywood-Hollywood, Priyanka Chopra- Nick Jonas, sudah resmi menjadi suami i… Read More...
Roy Marten Lega Gading dan Gisel Tidak Ribut soal Harta Gana-gini - Kompas.com - KOMPAS.comJAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Roy Marten mengatakan, dirinya merasa lega karena putranya, … Read More...
0 Response to "Richard Kyle Cerita Kronologi Kecelakaan di Bali"
Post a Comment