TEMPO.CO, Jakarta - Roro Fitria dikenal sebagai salah satu selebriti yang kerap mengenakan barang-barang mewah. Rupanya, seluruh kekayaan Roro Fitria mencapai angka 750 miliar rupiah.
Baca: Roro Fitria Serius Cari Calon Suami, Harus Keturunan Bangsawan
Hal ini diungkapkan Roro Fitria dalam acara Hotman Paris Show yang tayang di iNews.Video cuplikan acara tersebut diunggah kembali oleh Roro ke akun Instagram pribadinya.
Mengangkat tema Luxuries Things, Roro Fitria menunjukkan koleksi berlian miliknya. Hotman Paris sebagai pembawa acara lantas menanyakan total kekayaan yang dimiliki oleh Roro Fitria.
"Berapa total kekayaan kamu mulai dari berlian, rumah, mobil?," tanya Hotman Paris.
Tidak menjawab, Roro Fitria justru menyebut aset-aset yang lain. "Aset yang tidak bergerak seperti deposito berjangka, saham, itu juga termasuk?," tanya Roro Fitria balik.
"Semuanya, semuanya yang bisa dinilai dengan uang, berapa total harta kamu?," kata Hotman Paris mengulang pertanyaannya.
Dengan gaya bicara manjanya, Roro Fitria awalnya meminta Hotman Paris dan Lolita, sebagai pembawa acara untuk tidak mengatakan kepada orang lain.
"Tapi jangan bilang-bilang. Bener loh ya, jangan ngomong-ngomong ya. Paling-paling cuma 750," jawab Roro Fitria.
"750 Miliar?," tanya Hotman Paris mencoba meyakinkan yang kemudian dijawab Roro Fitria dengan anggukan kepala.
Read Again https://seleb.tempo.co/read/1049181/kata-roro-fitria-kekayaannya-cuma-rp-750-miliarBagikan Berita Ini
0 Response to "Kata Roro Fitria, Kekayaannya Cuma Rp 750 Miliar"
Post a Comment